Sabtu, 22 Februari 2020

2 Jenis Aplikasi Keuangan



Aplikasi keuangan tidak hanya dibutuhkan oleh mereka yang bergerak di bidang keuangan atau industri yang setiap harinya bergelut dengan uang. Namun siapa pun pada dasarnya membutuhkan aplikasi ini. Kemajuan teknologi saat ini memungkinkan seseorang untuk mengelola keungannya dengan mudah menggunakan aplikasi, jasa pembuatan aplikasi keuangan akan membuat sistem sesuai dengan kebutuhan Anda.

Sebelumnya perlu diketahui apa aplikasi keuangan itu? Apakah aplikasi ini adalah aplikasi super bribet yang membutuhkan ilmu akuntansi tingkat atas untuk bisa menjalankannya?

Jawabannya, ya dan tidak.

Aplikasi keuangan sesuai dengan namanya, merupakan aplikasi atau software untuk memudahkan pengaturan keuangan. Meskipun bernama aplikasi keuangan, namun aplikasi ini sejatinya bukan hanya berfungsi untuk lembaga keuangan atau pun bagi mereka yang berkutat dengan pekerjaan di bidang keuangan. Kebutuhan akan perhitungan keuangan oleh banyak orang maka dari itu jasa pembuatan aplikasi finance akan membantu banyak orang dalam pembuatan aplikasi tersebut.

Pada dasarnya, memang ada dua jenis aplikasi keuangan yakni:

1. Aplikasi Keuangan untuk Pribadi
Aplikasi keuangan untuk pribadi adalah aplikasi yang difungsikan untuk membantu setiap orang untuk mengatur keuangan pribadinya. Biasanya, aplikasi jenis ini mudah didapatkan di toko aplikasi smartphone dan dapat di-download secara gratis.

Aplikasi ini biasanya menyediakan fitur aneka jenis pengeluaran, seperti makanan, transportasi, pakaian, hingga hiburan. Pengguna hanya perlu memasukkan angka berapa uang yang dia keluarkan untuk kebutuhan tersebut. Catatan seluruh pengeluaran akan tersimpan dan akan terkalkulasi secara otomatis.


2. Aplikasi Keuangan untuk Perusahaan
Aplikasi keuangan untuk perusahaan tentu berbeda dengan aplikasi keuangan untuk pribadi. Dalam aplikasi keuangan untuk perusahaan, fitur yang ditawarkan pun lebih kompleks. Hal ini karena kegiatan pelaporan keuangan perusahaan juga lebih variatif dan meluas ke banyak aspek keuangan.

Perbedaan lain, aplikasi ini tidak didapatkan secara gratis. Jika ingin memilikinya pengguna harus membelinya.

Beberapa fitur yang disediakan dalam aplikasi keuangan perusahaan cukup lengkap. Di antaranya manajemen kas, multi perusahaan, dan multi mata uang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Contact us

Nama

Email *

Pesan *